TK Bungoeng Jumpa Idi Rayeuk Gelar Pentas Seni Tampilkan Bakat Anak





Bandarkhalifahnews.com | Aceh Timur –Sekolah Taman Kanak kanak (TK) bungoeng Jumpa Yang terletak didesa Gampong Jawa,kecamatan Idi Rayeuk,kabupaten Aceh Timur mengadakan pentas seni di aula dinas syariat Islam,Senin (26/2/2024).



Para siswa mulai dari Kelompok Bermain hingga Taman Kanak-kanak secara berkelompok menampilkan kreasi dan seni tarian. Melihat gaya anak usia dini tampilan polos membuat sejumlah tamu undangan tak bisa menahan tawanya.


Kabid Pembinaan PAUD Dinas Pendidikan dan kebudayaan Aceh Timur yusnil Amri,M.Pd sangat mengapresiasi kegiatan tersebut.


“Alhamdulillah kalau saya lihat pentas seni di TK bungoeng jumpa ini bagus. Terlihat dari kekompakan antara orangtua komite dan wilayah setempat ini merupakan salah satu Implementasi kurikulum merdeka,” ujarnya kepada awak media .


Masih Lanjutnya, terlihat jelas saat ini ada perubahan dari karakter anak di TK ini dari awal pertama masuk yang masih takut atau malu sekarang rata-rata sudah percaya diri dan berani tampil."Anak-anak sekarang inilah yang akan menjadi pemimpin,” masa depan.ujar yusnil.


” Anak-anak sekarang yang nantinya akan menjadi pemimpin baik di pemerintahan, swasta atau di masyarakat, jadi kita benar benar membina dan memberikan pendidikan yang terbaik untuk anak anak,”.


Sementara itu Kepala sekolah TK bungoeng jumpa Susanti Herawati.

menyampaikan, pentas seni ini merupakan acara penutup tahun ajaran 2022-2023


“Kegiatan ini sekaligus untuk menilai bagaimana peningkatan karakter anak. Karena di dunia PAUD tidak ada pembelajaran formal tetapi lebih kepada karakter sifat, keberanian anak. Melalui pentas seni ini kita bisa melihatnya,” ungkapnya.



Susanti Herawati, mengatakan, kegiatan ini rutin dilakukan setiap tahun dengan melibatkan murid TK serta kerjasama guru dan wali murid.


” Tujuan pentas seni ini agar anak siswa menampilkan kreasinya dan untuk melatih anak agar memiliki keberanian tampil di muka umum dan melatih kreativitas,”

 

Dengan begitu, diharapkan agar anak anak menjadi generasi penerus bangsa dan negara yang berkarakter serta berkemajuan.


“Semoga kedepan anak-anak kita bisa berkembang lebih maksimal dan optimal menjadi generasi harapan bangsa.


"Alhamdulillah sebanyak 112 siswa anak didik kami mengikuti pentas seni ini dengan sangat bergembira sehingga kegiatan berjalan dengan baik dan lancar.pungkas Susanti Herawati.

Post a Comment

0 Comments

Terkini

Close Menu