Tournament Cup KPA/PA Sagoe Meh Ijoe Darul Aman telah usai




Final pada tournament cup KPA/PA mempertemukan antara FC Rakan Muda (Desa Alue Gadeng) VS FC GS (Desa Gaseh Sayang) Idi cut 17/9/2022 telah sukses dilaksanakan dengan baik. Ini adalah babak final yang akan menentukan siapa pemenang nomor 1 piala KPA/PA Sagoe Meh Ijoe Darul Aman.


 Pertandingan sore hari ini sangat mengejutkan dimana sebelum pertandingan dimulai bermacam spekulasi lahir dari pembicaraan masyarakat. Pertandingan ini 17/9/2022 dimenangkan oleh FC GS (Gaseh Sayang) dengan gol 5 sedangkan Rakan Muda 0. Panitia telah menyediakan 3 buah trofi piala, turut juga disediakan untuk juara 1 Rp 5.000.000 (lima juta rupiah), juara 2 Rp 3.000.000 (tiga juta rupiah), juara 3 Rp 1.500.000 (satu juta lima ratus ribu rupiah), dan untuk tim terbaik Rp 500.000 (lima ratus ribu rupiah). 

 

Sekretaris Panitia mengatakan, Tournament Cup KPA/PA Sagoe Meh Ijoe Darul Aman sangaja kegiatan ini diselenggarakan oleh KPA/PA Darul Aman untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama masyarakat Darul Aman dibidang olahraga dan ini juga tidak lepas dari mencari bibit unggul dibidang olahraga sepak bola.


 Kita berharap kedepan akan lahir klub-klub yang dapat membimbing mereka generasi muda untuk lebih terdidik dan berkualitas baik pada olahraga sepak bola, sebut Almu Nazir

Menurut pantauan awak media, final Tournament Cup KPA/PA Meh Ijoe Darul Aman turut dihadiri oleh Tgk Muhammad Yunus/Abon (DPRA) putra asli Kecamatan Darul Aman. Dihari terakhir Tgk Muhammad Yunus menitipkan pesan untuk menjaga kekompakan antar sesama kita masyarakat Darul Aman seperti mana yang telah diperlihatkan dalam pertandingan terakhir antara kedua belasan sore hari ini. 


Kedepan sama sama akan kita buat kembali tournament bola kaki dan jika memungkinkan kita jadikan sebagai tournament tahunan di Darul Aman, insyaallah, sebut Abon Yunus sambil meresmikan tournament ini ditutup.

Juara 1 jatuh pada FC Gaseh Sayang, juara ke 2 jatuh kepada FC Rakan Muda (Gaseh Sayang) dan juara ke 3 jatuh kepada FC Seuneubok Baroh.

Post a Comment

0 Comments

Terkini

Close Menu